Sabtu, 23 Januari 2010

SEKILAS TENTANG GILIGENTING

Kecamatan Giligenting mempunyai luas total wilayah 30,3 Km 2 (1,45 % dari luas Kabupaten Sumenep). Jumlah Desa di Kecamatan Gili Genting sebanyak 8 desa antara lain Jate, Lombang, Bonbaru, Banmaleng, Bringsang, Gedugan, Galis, dan Aeng Anyar. Selain wilayah daratan, Kecamatan Gili Genting juga mempunyai pulau dalam wilayah administratifnya. Jumlah Pulau di Kecamatan Gili Genting sebanyak 8 pulau dengan komposisi 3 pulau berpenghuni dengan luas 0,53 Km 2/ 1,75% dari luas Kecamatan Gili Genting yaitu Gili raja, Gilingan dan Giligenting. Sedangkan 5 pulau lainnya tidak berpenghuni antara lain adalah pulau pasir putih, Gili pandan, Giliduak, karag gemer dan karangnoko. Kecamatan Gili Genting berbatasan dengan selat Madura. Pada semua sisi arah dibatasi oleh Selat Madura.

Jumlah penduduk Kecamatan Gili Genting secara keseluruhan berjumlah 23.422 jiwa (Bappeda Kab. Sumenep, 2003). Komposisi penduduk Kecamatan Gili Genting terdiri dari laki-laki sebanyak 10.979 jiwa (46,87 %) dan perempuan 12.443 jiwa (53,13 %). Rasio jenis kelamin sebesar 88,23 % dengan kepadatan penduduk sebanyak 772,49 jiwa/Km 2.

Sarana dan prasarana yang tersedia di Kecamatan Gili Genting meliputi perhubungan, penerangan listrik, komunikasi, air bersih, perdagangan, pendidikan, kesehatan, sarana ibadah, kantor pemerintah, dan lembaga keuangan. Sarana dan prasarana perhubungan berupa jalan, darmaga, dan sarana angkutan. Panjang jalan darat secara keseluruhan sepanjang 46,000 Km dengan kondisi jalan rusak 0,43 %. Sarana angkutan darat bermotor terdiri dari truck, pick up, sepeda motor dan tidak bermotor terdiri dari becak dan sepeda. Selain itu juga terdapat sarana angkutan laut berupa perahu bermotor dan perahu tidak bermotor.

Penerangan listrik di Kecamatan Gili Genting sebagian besar sudah menggunakan PLN. Jumlah RT yang memakai PLN sebanyak 1.535 RT terdapat di Desa Galis, Gedungan, Bringsang dan aeng Anyarr. Seangkan yang beum menggunakan PLN sebanyak 615 RT terdapat di semua desa.

Sarana komunikasi juga tersedia cukup lengkap antara lain kantor pos 1 unit, wartel 8 unit, telpon 58 RT (sebagian besar kecuali Desa Jate).
Sarana air bersih di Kecamatan Gili Genting cukup terbatas. Semua masyarakat Gili Genting menggunakan air sumur sebagai sumber air bersih.Pengguna air sumur ini sebanyak 7.522 RT.

Sarana pendidikan di giligenting diantaranya, TK sebanyak 1 unit, SD sebanyak 14 unit, MI sebanyak 13 unit, SMP sebanyak 2 unit, MTs sebanyak 4 unit.
Sarana kesehatan di Kecamatan Gili Genting terdiri dari Puskesmas, Puskesmas pembantu dan BKIA/Polindes. Puskesmas berjumlah 1 unit terdapat di Desa Aeng Anyar, puskesmas pembantu berjumah 1 unit terdapat di desaBanbau dan Polindes sebanyak 8 unit terdapat di sebagian besar desa.

Masyarakat Gili Genting seluruhnya memeluk agama Islam. Sarana ibadah meliputi mesjid sebanyak 22 unit, surau/musholla sebanyak 62 unit.
Untuk tata administrasi pemerintahan di kecamatan Gili Genting keberadaan kantor desa baru terdapat di sebagian desa. Sedangkan sebagai penggerak ekonomi dan keuangan di Kecamatan Gili Genting juga sudah teredia lembaga keuangan yaitu KUD sebanyak 1 unit terdapat di Desa Banbaru dan koperasi simpan pinjam masing-masing sebanyak 15 unit di semua desa.

Sektor penggerak perekonomian Kecamatan Gili Genting meliputi bidang pertanian tanaman pangan, kehutanan dan perkebunan, peternakan, perikanan, industri, serta wisata. Produk-produk pertanian tanaman pangan meliputi jagung, ubi jalar, ubi kayu, dan kacang hijau. Produksi pertanian tanaman pangan masih didominasi oleh jagung. Bidang kehutanan dan perkebunan terdiri dari kelapa dan siwalan. Produk kehutanan dan perkebunan didominasi oleh kelapa.

Bidang peternakan terdiri dari sapi, kuda, kambing, ayam dan itik/bebek. Bidang peternakan didominasi oleh sapi. Sedangkan bidang lainnya meliputi bidang industri (industri kecil gula merah, tikar pandan, makanan/minuman, tekstil, Meubel kayu dan brang galian non logam). Bidang lainnya adalah pariwisata (budaya).

Khusus untuk bidang perikanan, potensi yang dimiliki Kecamatan Gili Genting meliputi penangkapan ikan di laut, budidaya, dan pengolahan. Hasil penangkapan ikan di laut antara lain ikan karang dan ikan teri. Usaha penangkapan ikan didukung oleh armada tangkap berupa perahu bermotor 188 unit dan tidak bermotor 92 unit. Selain perikanan tangkap, bidang perikanan lainnya yang cukup berkembang yaitu budidaya perikanan yang meliputi budidaya tambak, rumput laut dan budidaya air payau. Budidaya tambak banyak terdapat di Desa Banbaru dan Banmaleng dengan luasan 32,79 Ha. Budidaya laut berupa budidaya ikan karang, rumput laut dan artemia. Sub sektor lainnya adalah pengolahan hasil perikanan meliputi pengolahan kerupuk ikan dan terasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda Adalah Bentuk Kepedulian Terhadap Kami....
Terima Kasih

GILIGENTING POLO RADDIN

Silahkan Baca Juga