Selasa, 14 Agustus 2012

Teks Bacaan Bilal Shalat Idul Fitri


Seperti kita ketahui bahwa fungsi Bilal yaitu untuk memberikan aba-aba dan sebagai penyambung suara Imam. Bilal memberi aba-aba dengan suara yang khas agar jama'ah tenang, mendengarkan khotbah secara sungguh-sungguh. Bilal memberi aba-aba dan memanggil jama'ah; shalluu. ini berlaku pada shalat Hari Raya, shalat sunah Tarawih, Witir, dan shalat Gerhana.

Dan jika anda seorang takmir atau orang yang sedang ditugaskan untuk menjadi Bilal shalat Idul Fitri di masjid, maka bisa memakai bacaan dibawah ini.


1. Allaahu akbar - Allaahu akbar - Allaahu akbar, Laa - ilaaha - illallaahu wallaahu akbar, Allaahu akbar walillaahil - hamd.
Shallu sunnatal li'iidil fitri rak'ataini jama'atar rahimakumullaah ( 3).
Artinya:
Allah maha besar (3X). Tiada Tuhan selain Allah, Allah maha besar, Allah maha besar dan segala puji bagi Allah.
Shalatlah kamu sekalian, shalat sunah Idul Fitri dua rakaat dengan berjama'ah, semoga Allah memberi rahmat kepadamu.

Jama'ah / Hadirin menjawab:
Ash shalaatu laa-ilaaha illallaah.

Kemudian melaksanakan sholat Ied.
Setelah selesai dan salam, Bilal membaca takbir walaupun hanya satu kali.
Lalu membaca:

يــَـا مَعاشِرَالإخوَانِ وَالأحِبـــّاء رَحمَكُمُ الله اِعْلمُو انّ يَومَكمْ هذا يومُ العِظامِ وَيومُ السّرُورِ، يومُ احَلّ الله لكمْ فيهِ الطعــَامِ وَحرّم عَليكمْ فيهِ الصِّيــــَام، اَنصِتوا وَاسْمَعوا وَاطِيعُوا رَحِمَكمُ الله ( ثلاثا )، اَنسِتوا لآ الهَ الاّ الله

Yaa ma'aasyiral ikhwani wal ahibbaa-i rahimakumullaah, i'lamuu anna yaumakum haadza yaumul idhaami wa yaumus suruuri, yaumu ahallallaahu lakum fiihit ta'aam waharrama 'alaikum fiihis siyaam.
ansituu wasma'uu wa atii'uu rahimakumullaah (3x) ansituu la-ilaaha illallaah.

Artinya:
Wahai saudara-saudara sekalian dan para kekasih Allah semoga Dia memberi rahmat kepadamu, ketahuilah sesungguhnya hari ini adalah hari yang agung dan hari suka cita, yaitu hari dimana Allah menghalalkan kepadamu untuk makan dan mengharamkan kepadamu berpuasa.
Perhatikanlah dan dengarkanlah, serta taatlah... semoga Allah memberi rahmat kepadamu (3x), Perhatikanlah, tiada Tuhan selain Allah.

Kemudian dilanjutkan dengan khutbah, seperti khutbah Jum'at.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda Adalah Bentuk Kepedulian Terhadap Kami....
Terima Kasih

GILIGENTING POLO RADDIN

Silahkan Baca Juga