Minggu, 29 Agustus 2010

Renungan Di Malam Yang Penuh Dengan Bintang


Sebuah renungan di malam yang penuh bintang.. Saya suka melihat langit yang tak berawan..Berbaring di atap, dan melihat langit..Ditemani hembusan angin malam disela-sela pepohonan.. Saya kedinginan, namun tak ingin melewatkan momen langka seperti ini.. Taburan bintang selalu membuat saya takjub..Ada kedamaian disana..Ada keindahan disana..Ada semangat untuk menggapai kedamaian dan keindahan itu..Disana, sang bulan terlihat sangat indah.. Bintang yang terang menemaninya..Bulan bukan apa-apa tanpa bintang..Tapi bintang pun terkadang tertutup oleh awan..Namun ada bintang yang sangat terang, yang sinarnya dapat menembus awan..Saya ingin menjadi bintang seperti itu..Yang masih dapat bersinar walaupun tertutup awan mendung..Saya ingin memberikan kebahagiaan itu.. Walaupun jauh, tetap memberi kehangatan dan rasa semangat.. Terkadang saya bertanya dalamhati.. Adakah seseorang diluar sana,Yang menjadikan saya, bintang dihatinya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda Adalah Bentuk Kepedulian Terhadap Kami....
Terima Kasih

GILIGENTING POLO RADDIN

Silahkan Baca Juga